ANALISIS PERSEDIAAN BAHAN BAKU KEDELAI DALAM UPAYA MENINGKATKAN EFISIENSI BIAYA (Studi kasus Di Rumah Tempe Indonesia Unit Usaha Kopti Kabupaten Bogor)

Syah, Muhammad Johan (2018) ANALISIS PERSEDIAAN BAHAN BAKU KEDELAI DALAM UPAYA MENINGKATKAN EFISIENSI BIAYA (Studi kasus Di Rumah Tempe Indonesia Unit Usaha Kopti Kabupaten Bogor). Skripsi (S1) thesis, Institut Manajemen Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (239kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (109kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (262kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (211kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (144kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (48kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (46kB)

Abstract

Efisiensi dalam perusahaan meliputi evaluasi atas segala sumber daya yang telah dioperasikan dalam perusahaan. Pentingnya efisiensi bagi suatu perusahaan adalah untuk mengukur segala sumber daya yang akan dioperasikan dan mengolah sumber daya tersebut secara optimal, dengan biaya yang minimal, dan waktu yang relatif singkat. Pengukuran efisiensi dalam penelitian ini dilihat dari bagaimana cara pengendalian persediaan bahan baku yang benar dan tepat agar sesuai dengan kebutuhan dan kesesuaian biaya yang diperlukan untuk memperoleh keuntungan yang maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis sistem persediaan bahan baku di RTI, menganalisis pesanan bahan baku kedelai yang optimal, dan menganalisis total biaya persediaan yang digunakan di RTI saat ini dengan total biaya menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ). Jenis data dalam penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder. Sistem persediaan bahan baku kedelai di RTI tidak menggunakan teori secara khusus. Hasil penelitian diketahui bahwa persediaan bahan baku kedelai dengan menggunakan metode EOQ menghasilkan pemesanan optimal dalam setiap kali pesan bahan baku kedelai sebanyak 4.091 kg, serta dapat diketahui titik pemesanan kembali (Reorder point) sebanyak 210 kg dengan penghematan biaya sebesar Rp17.102.105 dalam satu tahun. Diharapkan RTI menggunakan metode EOQ agar menghemat biaya persediaan bahan baku kedelai, sehingga dapat meningkatkan keuntungan bagi RTI sebagai unit usaha KOPTI Kabupaten Bogor.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Persediaan Bahan Baku Kedelai, metode EOQ dan Efisiensi Biaya
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN PRODUKSI
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 20 Feb 2023 08:07
Last Modified: 20 Feb 2023 08:07
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/1846

Actions (login required)

View Item View Item