ANALISIS OPERASIONAL ATAS PERSEDIAAN, PENJUALAN DAN PENERIMAAN KAS SESUAI DENGAN SAK-ETAP (Studi Kasus pada Koperasi Produsen Mitra Kelapa Pangandaran, Dusun Sidahurip, Desa Cinta Karya, Kec. Parigi, Kab. Pangandaran, Jawa Barat)

Shafira, Nabilla Haedarroh (2023) ANALISIS OPERASIONAL ATAS PERSEDIAAN, PENJUALAN DAN PENERIMAAN KAS SESUAI DENGAN SAK-ETAP (Studi Kasus pada Koperasi Produsen Mitra Kelapa Pangandaran, Dusun Sidahurip, Desa Cinta Karya, Kec. Parigi, Kab. Pangandaran, Jawa Barat). Skripsi (S1) thesis, UNIVERSITAS KOPERASI INDONESIA.

[img] Text
Cover s.d Daftar Isi - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf

Download (770kB)
[img] Text
BAB I - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf

Download (431kB)
[img] Text
BAB II - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf
Restricted to Registered users only

Download (594kB)
[img] Text
BAB III - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf
Restricted to Registered users only

Download (785kB)
[img] Text
BAB IV - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf

Download (186kB)
[img] Text
Daftar Pustaka - Nabilla Haedarroh Shafira.pdf

Download (297kB)

Abstract

NABILLA HAEDARROH SHAFIRA, 2022. Analisis Operasional Atas Persediaan, Penjualan, dan Penerimaan Kas Sesuai Dengan SAK-ETAP (Studi Kasus pada Koperasi Produsen Mitra Kelapa Pangandaran Dusun Sidahurip, Desa Cintakarya, Kec. Parigi, Kab. Pangandaran, Jawa Barat). Dibawah bimbingan Drs. Sukmahadi M.Si.Ak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui operasional yang dijalankan pada persediaan, penjualan, dan penerimaan kas sesuai dengan SAK-ETAP pada koperasi. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder berupa informasi langsung dan tidak langsung seperti hasil wawancara, hasil observasi, dan laporan pertanggung jawaban pengurus dan pengawas periode 2019 & 2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa operasional pada perse-diaan, penjualan dan penerimaan kas telah cukup baik dalam prosedur yang dimiliki oleh Koperasi Produsen Mitra Kelapa Pangandaran, akan tetapi ada beberapa perangkapan tugas yang terjadi karena pada operasional kegiatannya karyawan masih melakukan kebiasaan nya tidak mengacu pada prosedur yang berlaku. Pada penyusunan laporan keuangannya koperasi belum menerapkan secara keseluruhan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik karena standar yang disyaratkan belum terpenuhi dan koperasi sendiri masih banyak melakukan pencatatan dan pelaporan secara manual yang mengakibatkan banyaknya data yang tercecer dan tidak terarsip dengan baik. Namun untuk beberapa poin koperasi telah sesuai menerapkan SAK-ETAP seperti pada pengakuan persediaan, pencatatan persediaan, pengukuran biaya persediaan, pengungkapan persediaan dalam laporan keuangan, pencatatan penjualan, serta pengungkapan pendapatan atau penerimaan kas pada laporan keuangan.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Operasional, Persediaan, Penjualan, Penerimaan Kas, Laporan Keuangan, SAK-ETAP
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA AKUNTANSI > AKUNTANSI KEUANGAN
Depositing User: Sri Suharti
Date Deposited: 12 Nov 2025 07:58
Last Modified: 12 Nov 2025 07:58
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/2766

Actions (login required)

View Item View Item