ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA TINGKAT RETURN ON EQUITY (ROE) HUBUNGANNYA DENGAN MANFAAT EKONOMI ANGGOTA (Studi Kasus pada Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma)

Pratama, Gina (2019) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA TINGKAT RETURN ON EQUITY (ROE) HUBUNGANNYA DENGAN MANFAAT EKONOMI ANGGOTA (Studi Kasus pada Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma). Skripsi (S1) thesis, Institut Manajemen Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan-dikompresi.pdf

Download (229kB)
[img] Text
Bab 1-dikompresi.pdf

Download (73kB)
[img] Text
Bab 2-dikompresi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (326kB)
[img] Text
Bab 3-dikompresi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (282kB)
[img] Text
Bab 4-dikompresi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (428kB)
[img] Text
Bab 5-dikompresi.pdf

Download (28kB)
[img] Text
Daftar Pustaka-dikompresi.pdf

Download (33kB)

Abstract

GINA PRATAMA (2019). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Rendahnya Tingkat Return On Equity (ROE ) Hubungannya Dengan Manfaat Ekonomi Anggota, Studi Kasus Pada Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma yang beralamat di Jalan Raya Bandung Garut Km. 35 Desa Mandalawangi Kecamatan Nagreg Kabupaten Bandung Jawa Barat. Di bawah bimbingan Bapak Drs. Wahyudin, SE, M.Ti. Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma adalah koperasi fungsional tingkat primer yang anggotanya terdiri dari TNI dan PNS. Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma memiliki lima unit usaha yaitu, unit toko, unit simpan pinjam, unit pangkas rambut, unit toko depan, dan unit air isi ulang. Terdapat permasalahan yang dihadapi oleh Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma, yaitu adanya faktorfaktor yang mempengaruhi rendahnya tingkat Return On Equity (ROE) serta hubungannya dengan manfaat ekonomi anggota. Return On Equity (ROE) adalah salah satu rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan koperasi dalam menghasilkan SHU dengan menggunakan modal sendiri yang dimiliki koperasi. Telah diketahui bahwa tingkat Return On Equity (ROE) pada Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma masih kurang dari 5%, sedangkan apabila melihat ketentuan yang ditetapkan oleh Peraturan Deputi Bidang Pengawasan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Nomor 06/Per/Dep.6/IV/2016 koperasi dikatakan sehat apabila nilai Return On Equity (ROE) mencapai atau lebih dari 5%. Jadi dapat dikatakan bahwa Return On Equity (ROE) pada Primer Koperasi Darma Putra Tri Dharma masih rendah dan dalam keadaan kurang sehat. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi Return On Equity (ROE) adalah SHU yang mengalami peningkatan dan penurunan setiap tahunnya, hal ini disebabkan karena adanya peningkatan dan penurunan pendapatan dan biaya yang komponen-komponennya mengalami peningkatan dan penurunan juga. Faktor lain yang mempengaruhi Return On Equity (ROE) yaitu dari pengelolaan modal sendiri yang dimiliki koperasi kurang memberikan kontribusi untuk menghasilkan pendapatan. Hubungan antara Retun On Equity (ROE) dengan manfaat ekonomi anggota dilakukan dengan perhitungan uji statistik koefisien korelasi. Dapat diketahui bahwa nilai r = -0,7341459, nilai koefisien korelasi tersebut menyatakan bahwa hubungan Return On Equity (ROE) dan Manfaat Ekonomi Anggota mempunyai hubungan linear sempurna/erat (membentuk garis lurus) negatif. Dengan koefisien korelasi yang bernilai negatif menunjukkan bahwa ada hubungan berlawanan antara variabel X (Return On Equity) dan variabel Y (Manfaat Ekonomi Anggota) yang berarti apabila terjadi peningkatan pada Return On Equity (ROE), maka Manfaat Ekonomi Anggota akan menurun. Begitu juga sebaliknya, apabila terjadi penurunan pada Return On Equity (ROE), maka Manfaat Ekonomi Anggota akan meningkat. Sedangkan upaya yang harus dilakukan koperasi untuk meningkatkan Return On Equity (ROE) dalam upaya meningkatkan manfaat ekonomi anggota adalah koperasi harus meningkatkan SHU dan mengoptimalkan penggunaan modal sendiri serta meningkatkan partisipasi anggota.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: ROE (Return On Equity), Manfaat Ekonomi Anggota.
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN KEUANGAN
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 20 Feb 2023 02:30
Last Modified: 20 Feb 2023 02:30
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/170

Actions (login required)

View Item View Item