ANALISIS PEMBERIAN KOMPENSASI DALAM MENINGKATKAN LOYALITAS KERJA KARYAWAN (Studi Kasus di CV Peka Cipta Kembali Kabupaten Bandung Propinsi Jawa Barat)

Nawawi, Fahmi (2022) ANALISIS PEMBERIAN KOMPENSASI DALAM MENINGKATKAN LOYALITAS KERJA KARYAWAN (Studi Kasus di CV Peka Cipta Kembali Kabupaten Bandung Propinsi Jawa Barat). Skripsi (S1) thesis, Universitas Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (200kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (130kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (160kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (58kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (148kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (45kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (43kB)

Abstract

CV Peka Cipta Kembali Merupakan Perusahaan yang memperoduksi limbah plastik daur ulang yang berlokasi di Jl. Raya Sapan No.1A, Tegalluar, Kec. Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Perusahaan CV Peka Cipta Kembali masih memiliki beberapa masalah pada tingkat ketidak hadiran karyawan. masih banyak karyawan yang sering bolos kerja karena alasan tidak jelas. Dan juga hasil produksi yang masih kurang optimal yang dikarenakan kesungguhan karyawan dalam pekerjaanya dengan bersantai santai saat waktu kerja dan banyak melamun ketika bekerja. Selain itu juga ketelitian pekerja terhadap barang yang akan diproduksi juga kurang baik sehingga barang yang harusnya dipisahkan ikut masuk ke proses produksi dan memperlambat proses produksi juga tingkat turnover karyawan yang terus naik dari tahun ketahun. Hal itu menujukan bahawa tingkat loyalitas kerja karyawan masih rendah dan diduga hal ini karena pemberian kompensasi yang diberikan perusahaan masih sangat rendah. Dilihat dari pemberian gaji dan upah yang diterima karyawan nyatanya belum sesuai dengan UMK Kabupaten Bandung dan dari hasil wawancara kepada karyawan, karyawan ingin adanya kenaikan nominal tunjangan khususnya di tunjangan Hari Raya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) Pemberian kompensasi kepada karyawan di Perusahaan CV. Peka Cipta Kembali (2) Loyalitas kerja karyawan di Perusahaan CV. Peka Cipta Kembali (3) Upaya-upaya meningkatkan loyalitas kerja karyawan melalui pemberian kompensasi. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa mengenai pemberian kompensasi yang sesuai dengan hasil angket, wawancara dengan karyawan, masih ada beberapa indikator dengan skor rendah yang harus ditingkatka. Diantaranya indikator gaji, dan balas jasa tidak langsung yang harus diperbaiki diduga hal tersebut dapat meningktkan loyalitas kerja karyawan. dan mengenai loyalitas kerja karyawan CV Peka Cipta Kembali yang sesuai dengan hasil angker dan wawancara dengan karyawan, masih ada beberpa indikator dengan skor rendah yang harus ditingkatkan. Diantaranya kepatuhan dan ketaatan kepada peraturan perusahaan, bertanggung jawab dalam bekerja dan kejujuran dalam bekerja, hal tersebut harus diperbaiki karena berpengaruh terhadap segala aktivitas perusahaan.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Pemberian Kompensasi, Loyalitas Kerja Karyawan, Upaya-upaya Meningkatkan Loyalitas Kerja.
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN BISNIS
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 16 Mar 2023 03:43
Last Modified: 16 Mar 2023 03:43
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/2099

Actions (login required)

View Item View Item