ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KEPUASAN KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KARYAWAN (Studi Kasus Pada Koperasi Konsumen Karya Bersama Kota Bandung)

BUKA, MARIA EPHIFANIA INA (2024) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI KEPUASAN KERJA DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KARYAWAN (Studi Kasus Pada Koperasi Konsumen Karya Bersama Kota Bandung). Skripsi (S1) thesis, Universitas Koperasi Indonesia.

[img] Text
COVER_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf

Download (216kB)
[img] Text
BAB I_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf

Download (203kB)
[img] Text
BAB II_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[img] Text
BAB III_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf
Restricted to Registered users only

Download (296kB)
[img] Text
BAB IV_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf
Restricted to Registered users only

Download (250kB)
[img] Text
BAB V_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf

Download (41kB)
[img] Text
DAPUS_MARIA EPHIFANIA INA BUKA - MARIA EPHIFANIA INA BUKA_compressed.pdf

Download (97kB)

Abstract

Maria Ephifania Ina Buka. 2024. Analisis Faktor- Faktor Yang Memengaruhi Kepuasan Kerja Dalam Upaya Meningkatkan Produktivitas Karyawan, Studi Kasus Pada Koperasi Konsumen Karya Bersama Kota Bandung, Jawa Barat dibawah bimbingan H Dady Nurpadi. Penelitin ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kepuasan kerja karyawan Koperasi Konsumen Karya Bersama, bagaimana produktivitas kerja karyawan pada Koperasi Konsumen Karya Bersama, dan upaya -upaya yang apa saja yang perlu dilakukan Koperasi Konsumen Karya Bersama untuk meningkatkan produktivitas dan kepuasan kerja karyawan Koperasi Konsumen Karya Bersama. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan studi kasus dengan ukuran sampel 9 orang yang terdiri dari 6 orang karyawan dan 3 orang pengurus dengan menggunakan metode studi kasus dengan analisis deskriptif. Hasil Penelitian menunjukan bahwa faktor-faktor yang memengaruhi kepuasan kerja dan produktivitas karyawan dinilai kurang baik. Aspek faktor-faktor kepuasan kerja yang dinilai kurang baik adalah terdiri dari indikator beban kerja, promosi jabatan, promosi memotivasi karyawan, perlakuan atasan terhadap bawahan dan kemampuan pengurus dalam mengambil keputusan. Sedangkan produktivitas karyawan yang dinilai kurang baik terdiri dari indikator hasil yang dicapai sesuai dengan standar yang ditetapkan, kemampuan menyelesaikan tugas dengan mutu yang baik, menyelesaikan tugas sesuai dengan waktu yang ditentukan dan antusias karyawan dalam menjalankan tugas-tugasnya. Sehingga upaya yang perlu dilakukan yaitu diharapkan pengurus lebih memperhatikan beban kerja karyawannya dengan memberikan arahan yang jelas kepada karyawan, memberikan kesempatan kepada karyawan untuk mengembangkan karirnya sehingga dapat memotivasi karyawan dalam bekerja. Dengan memperhatikan faktor-faktor kepuasan kerja maka akan akan meningkatkan produktivitas kerja karyawan di koperasi.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Kerja, Produktivitas, Koperasi
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
Depositing User: Ana Farkhana
Date Deposited: 29 Dec 2025 03:35
Last Modified: 29 Dec 2025 03:35
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/2942

Actions (login required)

View Item View Item