ANALISIS MANAJEMEN TOKO DALAM UPAYA MENINGKATKAN PARTISIPASI ANGGOTA SEBAGAI PELANGGAN (Studi Kasus pada Unit Mini Market Husada Koperasi Pegawai Republik Indonesia-Korps Pegawai Kesehatan Sumedang)

Syahrial, Rinaldi (2018) ANALISIS MANAJEMEN TOKO DALAM UPAYA MENINGKATKAN PARTISIPASI ANGGOTA SEBAGAI PELANGGAN (Studi Kasus pada Unit Mini Market Husada Koperasi Pegawai Republik Indonesia-Korps Pegawai Kesehatan Sumedang). Skripsi (S1) thesis, Institut Manajemen Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (298kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (173kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (316kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (359kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (335kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (102kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (118kB)

Abstract

Rinaldi Syahrial (C1140332), Analisis Manajemen Toko dalam Upaya Meningkatkan Partisipasi Anggota Sebagai Pelanggan. Studi kasus pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia-Korps Pegawai Kesehatan Sumedang, di bawah bimbingan Ir. Nanik Risnawati, MS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran mengenai manajemen toko di Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS yang meliputi : image toko, lokasi toko, merchandising, harga, promosi, atmosfer toko, pelayanan, dan tanggapan anggota mengenai pelaksanaan manajemen toko serta harapan anggota mengenai manajemen toko oleh Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan diagram kartesius dengan sampel berukuran 70 orang yang terdiri dari 35 orang anggota yang berpartisipasi aktif dan 35 orang anggota yang tidak berpartisipasi aktif. Sedangkan analisis data penulis melakukan wawancara kepada pengurus dan penyebaran kuesioner kepada anggota. Serta data sekunder dari buku RAT tahun 2014-2017, buku setoran Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS dan studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari identifikasi masalah pertama yaitu mengenai manajemen toko di Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS dapat dikatakan sudah baik. Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS telah melakukan manajemen toko dengan baik diantaranya yaitu image toko, lokasi toko, merchandising, harga, promosi, atmosfer toko, dan pelayanan. Indikator tersebut sudah dilakukan dengan baik pelaksanaannya oleh Unit Mini Market Husada vii KPRI-KPKS terlihat dari hasil tingkat kesesuaian dan kesenjangan tanggapan serta harapan anggota yang sudah dikatakan sudah sesuai pelaksanaannya. Hasil penelitian dari pembahasan identifikasi kedua yaitu mengenai partisipasi anggota sebagai pelanggan Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS terbilang masih rendah yang dapat dilihat dari frekuensi pembelian anggota dan nilai transaksi yang masih rendah, dalam artian anggota masih kurang dalam memeberikan kontribusi terhadap Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS. Hasil penelitian dari pembahasan identifikasi yang ketiga yaitu mengenai upaya-upaya yang dilakukan untuk memperbaiki manajemen toko di Unit Mini Market Husada KPRI-KPKS dalam upaya meningkatkan partisipasi anggota adalah dengan cara meningkatkan atau memperhatikan indikator-indikator yang belum baik pelaksanaannya namun sangat diharapkan oleh anggota seperti indikator-indikator : kelengkapan produk, persediaan produk, lokasi mudah dijangkau, dan tata letak.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Manajemen Toko, Partisipasi Anggota, Pelanggan
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN BISNIS
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 20 Jan 2021 04:10
Last Modified: 20 Jan 2021 04:10
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/630

Actions (login required)

View Item View Item