EVALUASI SISTEM AKUNTANSI PIUTANG DALAM UPAYA MERANCANG SISTEM AKUNTANSI PIUTANG PADA KOPERASI PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA (KPRI) WINAYA KOTA BANDUNG

Aprileoni, Windi Purwati (2022) EVALUASI SISTEM AKUNTANSI PIUTANG DALAM UPAYA MERANCANG SISTEM AKUNTANSI PIUTANG PADA KOPERASI PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA (KPRI) WINAYA KOTA BANDUNG. Skripsi (S1) thesis, Universitas Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (218kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (107kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (195kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (79kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (166kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (65kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (32kB)

Abstract

Windi Purwati Aprileoni (2021) “Evaluasi Sistem Akuntansi Piutang Dalam Upaya Merancang Sistem Akuntansi Piutang Pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya Kota Bandung”. Skripsi Program Studi Akuntansi Konsentrasi Akuntansi Keuangan Institut Manajemen Koperasi Indonesia (IKOPIN) dibawah bimbingan Pembimbing I Bapak H. Gijanto Purbo Suseno dan Pembimbing II oleh Bapak Toufiq Agung P.SP. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui Sistem Akuntansi Piutang dalam upaya Merancang Sistem Akuntansi Piutang pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya. Subjek dalam penelitian ini adalah bagian kas, unit pengelola keuangan (UPK), dan Pimpinan pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya. Sedangkan objek penelitiannya adalah sistem akuntansi piutang untuk merancang sistem akuntasi piutang di Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya. Data dikumpulkan dengan metode pengamatan dokumentasi, observasi, wawancara, serta studi kepustakaan, yang selanjutnya dianalisis dengan analisis deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa sistem akuntansi piutang dalam merancang sistem akuntansi piutang yang dilaksanakan oleh Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya Kota Bandung sudah cukup baik dan telah memenuhi sistem akuntansi piutang yaitu ada dan dilaksanakannya fungsi akuntansi, fungsi kas, dan badan pengurus. Dokumen sistem akuntansi piutang meliputi jurnal penerimaan kas, jurnal pengeluaran kas, dan jurnal umum. Catatan akuntansi piutang mulai dari buku kas harian, buku kas bulanan, buku simpanan anggota, piutang dan neraca lajur. Adanya merancang sistem akuntansi piutang yang jelas dari mulai membuat prosedur yang membentuk sistem akuntansi piutang dari alur peminjaman, alur penagihan, dan alur pembayaran piutang.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Sistem Akuntansi Piutang, Merancang Sistem Akuntansi Piutang, Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Winaya
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA AKUNTANSI > AKUNTANSI KEUANGAN
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 14 Feb 2023 03:25
Last Modified: 14 Feb 2023 03:25
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/2046

Actions (login required)

View Item View Item