Bahtiar, Herri (2019) ANALISIS BAURAN PEMASARAN DALAM UPAYA MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN SUSU PASTEURISASI (Studi Kasus Pada Unit Pengolahan Susu Di Koperasi Peternakan Bandung Selatan KPBS Pangalengan). Skripsi (S1) thesis, Institut Manajemen Koperasi Indonesia.
Text
Halaman Depan.pdf Download (354kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (201kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Repository staff only Download (372kB) |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (545kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Repository staff only Download (232kB) |
|
Text
BAB 5.pdf Download (163kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (148kB) |
Abstract
Herri Bahtiar, 2019, Analisis Bauran Pemasaran Dalam Upaya Meningkatkan Volume Penjualan Susu Pasteurisasi, studi kasus pada Koperasi Peternakan Bandung Selatan KPBS Pangalengan Kabupaten Bandung dibawah bimbingan bapak Deddy Supriyadi. Usaha peternakan sapi perah di Indonesia pada umumnya merupakan usaha peternakan rakyat. Usaha yang dijalankan secara tradisional ini dihadapkan pada berbagai kendala seperti kualitas susu yang rendah serta modal yang terbatas. Di Jawa Barat, peternakan sapi rakyat ini berkumpul dalam naungan koperasi dengan harapan mampu mengatasi permasalahan input produksi, bauran pemasaran hingga penjualan hasil produksi. Namun pada kenyataannya, kenaikan harga susu yang diterima oleh anggota masih relatif rendah dibandingkan dengan kenaikan harga faktor-faktor produksi.dan biaya pemasaran susu Kondisi ini dalam jangka panjang akan merugikan pada anggota maupun koperasi.maka dari itu koperasi membuat produk turunan susu pasteurisasi yang diolah di MT2 untuk meningkatkan manfaat ekonomi anggota. Tujuan penelitian ini adalah : (1) Menganalisis bauran pemasaran di koperasi.; (2) Menganalisis tanggapan pedagang terhadap produk susu pasteurisasi, dan (3) Menganalisis upaya-upaya yang dilakukan dalam bauran pemasaran agar volume penjualan susu pasteurisasi KPBS meningkat. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa bauran pemasaran susu pasteurisasi KPBS masih harus diperhatikan mulai dari kemasan produk yang masih kalah dengan pesaing hingga cara pemasarannya yang masih belum teratur, varian rasa produk susu pasteurisasi KPBS masih sedikit dan kemasan bantal yang harus diperbaiki agar diminati konsumen, upaya-upaya yang dilakukan KPBS untuk memasarkan susu mulai dari distributor, kios-kios, dan rest area dan, bekerja sama dengan sekolah-sekolah, hotel, rumah makan dan menambah rest area baru diluar wilayah pangalengan, Saran yang diajukan dari penelitian ini adalah memperbaiki kemasan produk susu pasteurisasi menjadi lebih bagus lagi agar bisa bersaing dipasar dan segi pemasaran harus menggunakan permanent journey plan (PJP) atau rout plan, agar pedagang/ pengecer berjualan lebih teratur lagi sesuai rout plannya. Koperasi harus memperhatikan varian rasa yang terbaru di lapangan agar varian rasa susu pasteurisasi KPBS dapat bersaing dipasar.upaya-upaya untuk memasarkan susu yaitu, bekerja sama dengan sekolah-sekolah, hotel, rumah makan, restoran kioskios penjual susu dan menambah rest area diluar wilayah pangalengan.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bauran pemasarn, tanggapan produk susu pasteurisasi, dan upayaupaya meningkatkan volume penjualan susu pasteurisasi |
Subjects: | S1 - SKRIPSI |
Divisions: | PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN BISNIS |
Depositing User: | Febrian Ricky |
Date Deposited: | 07 Mar 2023 06:36 |
Last Modified: | 07 Mar 2023 06:36 |
URI: | http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/356 |
Actions (login required)
View Item |