ANALISIS PEMBERIAN MOTIVASI OLEH PENGURUS DALAM UPAYA MENINGKATKAN DISIPLIN KERJA KARYAWAN (Studi Kasus pada Koperasi Serba Usaha Tandangsari Sumedang)

Sundari, Elsa (2020) ANALISIS PEMBERIAN MOTIVASI OLEH PENGURUS DALAM UPAYA MENINGKATKAN DISIPLIN KERJA KARYAWAN (Studi Kasus pada Koperasi Serba Usaha Tandangsari Sumedang). Skripsi (S1) thesis, Institut Manajemen Koperasi Indonesia.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (262kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (172kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (330kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (296kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (291kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (133kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (109kB)

Abstract

Elsa Sundari. (2020) Analisis Pemberian Motivasi oleh Pengurus dalam Upaya Meningkatkan Disiplin Kerja Karyawan. (Studi Kasus pada Koperasi Serba Usaha Tandangsari Sumedang) Upaya terciptanya disiplin kerja pada karyawan, diperlukan adanya motivasi oleh pengurus terhadap karyawan. Upaya tersebut tidak hanya sebatas formalitas, tetapi harus melibatkan komitmen yang kuat dan tanggung jawab yang penuh. Bahkan, seorang pengurus harusnya bisa memberikan contoh yang baik terhadap karyawannya, baik dari segi kemampuan maupun sikap karena hal tersebut dapat berpengaruh terhadap disiplin kerja karyawan. Fokus utama motivasi oleh pengurus terhadap karyawan adalah cara untuk meningkatkan kedisiplinan kerja yang akhirnya koperasi berjalan secara efektif. Motivasi ini dilakukan sebagai proses meningkatkan kedisiplinan, sehingga dapat meningkatkan kinerja dan mencapai komitmen untuk maju bersama. Temuan dasar di KSU Tandangsari yaitu kurang disiplinnya karyawan dalam memberikan alasan ketidakhadiran. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pemberian motivasi oleh pengurus, tingkat disiplin kerja karyawan dan upaya yang harus dilakukan untuk meningkatkan kedisiplinan kerja karyawan. Metodologi dalam penelitian ini dilakukan analisis deskriptif mengenai motivasi oleh pengurus, disiplin karyawan dan upaya meningkatkan disiplin karyawan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi oleh pengurus dalam kategori kurang baik yaitu pada indikator adanya bonus. Dilihat dari disiplin kerja karyawan maka yang masih perlu ditingkatkan sebagai indiaktor dengan hasil kategori kurang baik yaitu penggunaan tanda pengenal dan alasan ketidakhadiran. Bonus yang diberikan hanya pada saat dilakukan pelatihan saja, tanpa adanya bonus bagi karyawan setiap bulannya apabila mencapai suatu target. Tanda pengenal jarang digunakan dikarenakan adanya alasan lupa dan hilang serta banyaknya karyawan yang jarang memberikan alasan ketidakhadiran sehingga bisa mengganggu proses pekerjaan. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah dalam disiplin kerja karyawan salah satunya bisa diupayakan dengan cara memberikan bonus seperti diadakan karyawan teladan setiap bulan yang diberi suatu bonus uang dan juga sosialisasi kembali mengenai kewajiban menggunakan tanda pengenal dan kewajiban memberikan alasan apabila tidak hadir.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Disiplin, Kehadiran, Motivasi
Subjects: S1 - SKRIPSI
Divisions: PROGRAM STUDI SARJANA MANAJEMEN > MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
Depositing User: Febrian Ricky
Date Deposited: 05 Mar 2025 06:36
Last Modified: 05 Mar 2025 06:36
URI: http://repository.ikopin.ac.id/id/eprint/967

Actions (login required)

View Item View Item